Lembayung, gadis kecil polos nan lugu demi menebus hutang pengobatan ayahnya harus menjadi pelayan dan mengabdi pada Raden Mas Haryo Caturanga Jati. Bangsawan terbuang karena kelumpuhannya akibat dari tragedi berdarah malam 1 Suro. Namun bagaimana bisa Lembayung yang hanya seorang pelayan justru menjadi penawar untuk kesembuhan Raden Haryo?
