My Lawyer mengisahkan kehidupan seorang pengacara (Syifa) dan seorang anak pengusaha sekaligus idol terkenal yang dulu semasa kecil pernah dibully karena tidak punya ayah dan berbadan gemuk. Kejadian memilukan terjadi ketika ayah Syifa dituduh melakukan pembunuhan berencana dan harus dihukum mati. Sejak itu syifa ingin menjadi pengacara untuk menegakkan keadilan. Disaat syifa tengah mengalami kesulitan ayah Azuma (nama kecil Rey) tiba-tiba datang dan membawanya keluar negeri.